Selayang Pandang tentang CEVEDS International


CEVEDS International adalah sebuah lembaga yang bergerak di bidang rekayasa dan kebencanaan gempa dan gunung api yang didirikan pada tahun 2007 oleh Prof.Ir.H.Sarwidi, MSCE,Ph.D,IP-U (yang juga pendiri CEEDEDS UII pada tahun 1998).
Dalam kiprahnya CEVEDS International bersinergi dengan CEEDEDS UII sebagai partner utama dan organisasi-organisasi yang terkait.

Sejak tahun 1998 Prof. Sarwidi dan rekan CEEDEDS UII telah sering melakukan tinjauan lapangan (rekonesan) pasca gempa yang terjadi. Prof. Sarwidi dan rekan juga aktif memberikan sosialisasi dan penyuluhan kepada masyarakat.

Selain itu Prof Sarwidi juga membuat sebuah temuan inovasi “SIMUTAGA (Simulasi Tahan Gempa), yang berguna untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang bahayanya bila tinggal di rumah yang tidak tahan gempa di lingkungan yang sering terjadi gempa.

0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More